Quantcast
Channel: :: AgenLiga.org
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2226

Rekor Karim Benzema Yang Tak Dimiliki Ronaldo Dan Messi

$
0
0

Karim Benzema memperlihatkan performa apiknya pada saat menjadi sang penentu kemenangan untuk Real Madrid saat menghadapi Huesca. Gol yang dibuat oleh Benzema tersebut melahirkan rekor yang masih belum pernah dicapai Lionel Messi ataupun Cristiano Ronaldo.

Benzema berhasil mencetak gol pada saat menit ke 89 yang membawa kemenangan kepada Madrid saat menghadapi Huesca dengan skor tipsi 3-2 dalam laga yang dilangsungkan di Santiago Bernabeu di hari Senin tanggal 1 April 2019 dini hari WIB. Sodoran yang diberikan oleh Marcelo melalui luar kotak penalti berhasil diselesaikan oleh penyerang berkebangsaan Prancis tersebut dengan tembakan yang melengkung dengan kaki kananya yang kemudian melesat masuk ke arah sudut atas gawang Huesca.

Dengan gol yang berhasil dibuatnya kedalam gawang Huesca membuat Benzema sudah menghadapi sebanyak 34 tim semenjak memperkuat Los Blancis selama satu dekade yang lalu dan berhasil mencetak gol kedalam gawang setiap lawannya tersebut.

Terolehan 100 persen Benzema tersebut masih belum mampu dibuat oleh Messi ataupun Ronaldo selama mereka menjalani kariernya.

Disebutkan kalau Messi hanya mampu membobol 37 dalam 40 lawan yang pernah dihadapinya bersama dengan Barcelona. Para klub yang masih belum pernah dibobol oleh Messi tidak lain adalah Huesca, Murcia dan juga Cadiz.

Sedangkan Ronaldo yang sukses membobol sebanyak 32 gawang lawan dalam 33 tim yang dia hadapi didalam sembilan tahun lamanya memperkuat Madrid. Sementara tim yang belum mampu dibobol oleh Ronaldo tidak lain adalah Leganes.

Benzema yang sekarang juga sudah mencatatkan 23 buah gol untuk Madrid diadlam semua kompetisi di musim 2018/2019 ini. Didalam kompetisi liga saja mantan penyerang klub Lyon tersebut sudah mencetak sebanyak 14 buah gol.

“Benzema merupakan seorang pemain yang telah berada didalam klub ini selama bertahun-tahun dan dia sangatlah sukses. Mungkin saja ini merupakan musim terbaik yang dia punya. Kami sangatlah senang dengannya,” kata Zinedine Zidane yang merupakan manajer Real Madrid seraya memuji si pemain.

“Masih ada sebanyak sembilan laga yang tersisa lagi dan kami akan terus mengandalkannya. Karim merupakan pemain kami serta saya tidak dapat melihat bahwa hal tersebut akan berubah,” tutupnya.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2226

Trending Articles